Galeri Foto

21 January 2012

Cara seting modem TP-Link

2 comments
Seting modem, bagi yang masih pertama kali seting, mungkin sedikit mengalami kebingungan, tetapi pada dasarnya jika mengikuti prosedur pada manual juga bisa. Biar lebih mudah, berikut saya share pengalaman seting modem TP-Link dengan koneksi Speedy.

langkah-langkahnya:
1. Pada komputer yang akan dipakai untuk seting modem, ditentukan dulu IP nya menyesuaikan dengan konfigurasi standar modem. Biasanya dengan nomor 192.168.1.1
maka pada komputer diseting sebagai berikut:
IP Address: 192.168.1.2 (yang terakhir bisa mulai 2-254)
Subnet Mask: 255.255.255.0
Gateway: 192.168.1.1
Prefered DNS server: 192.168.1.1

Untuk menyeting buka network connection, seperti gambar ini:


Pilih TCP/IP kemudian klik properties, akan muncul seperti ini:


Jika sudah, klik Ok.

2. Sekarang koneksikan modem, colokkan line telepon, utp dari modem ke komputer, kabel power dari adaptor, kemudian nyalakan modem, pencet tombolnya.

3. Coba tes koneksi, start run, ketik ping 192.168.1.1 -t tekan enter. Jika muncul reply, maka koneksi berhasil, jika muncul requets time out, maka koneksi belum berhasil, cara mengatasinya masuk ke network connection kemudian klik repair.

4. Jika sudah reply, sekarang buka browser, ketikkan alamat ip modemnya seperti ini:


5. maka akan muncul jendela user dan password, defaultnya user: admin, password juga sama : admin

6. kemudian akan muncul jendela konfigurasi modem anda. cara yang paling mudah dengan menu Quick Start


7. Klik Next, maka akan muncul halaman ini:


Pada halaman ini seting tanggal dan jam, sesuaikan pilih GMT jakarta.
8. Klik next lagi:


Disini karena kita mneggunakan speedy, dimana nanti akan memasukkan user dan password, maka pilih PPPoE/A

9. Klik next jika sudah:


Pada konfigurasi diatas, masukkan user yang anda peroleh dari speedy, biasanya 141XXXXXXX@telkom.net passwordnya juga dari Speedy. VPI pilih 8, VCI pilih 81, klik next.



Selesai,,,,, silahkan coba koneksi internet ke google dan kawan-kawan, semoga berhasil...
Besok-besok kalau ada waktu xixixixi saya posting lagi pada mode bridge. ini lebih rumit sedikit, tapi juga gampang ding he he he