Galeri Foto

03 April 2011

Cara mengatur perataan teks dengan html

0 comments

Pasti!!! pasti posting kali ini adalah sesuatu yang gak bergizi banget yang pernah anda temui di internet. Bukan sekedar memenuhi halaman posting, tapi mungkin diujung bumi, diliang terkecil masih ada yang ingin tahu, atau setidaknya ingin membaca tentang cara mengatur perataan teks dengan kode html.

Perataan teks merupakan pengaturan penulisan teks, ada empat macam perataan teks yaitu rata kiri, rata tengah, rata kanan, dan rata kanan-kiri.

Pada dasarnya ada banyak syintax (kode) yang dapat kita gunakan, dari yang paling sederhana, sampai yang profesional(menurut saya) yang bisa kita pakai, yaitu:
1. Kode paling sederhana
<"center"> teks tercetak rata tengah</"center">
<"left"> teks tercetak rata kiri</"left">
<"right"> teks tercetak rata kanan</"right">
<"justify"> teks tercetak rata kanan dan kiri</"justify">

2. Tingkat menengah
<p align="center"> teks tercetak rata tengah</p>
<p align="left"> teks tercetak rata kiri</p>
<p align="right"> teks tercetak rata kanan</p>
<p align="justify"> teks tercetak rata kanan-kiri</p>

3. profesional
<div style="text-align: center;">rata tengah</div>
<div style="text-align: left;">rata kiri</div>
<div style="text-align: right;">rata kanan</div>

semoga bermanfaat....

0 comments:

Post a Comment

Sebelum meninggalkan halaman ini, silahkan kasih masukan pada blog ini...